Suara Kotak dan Manusia

Konten-konten media massa hampir sesak oleh berita-berita pemilu. Tidak cukup selesai di pengumuman hasil pemilihan, isu ketidakpercayaan pada pemerintah dan representasi sesama masyarakat digembar-gemborkan.

Beberapa peristiwa menjadi tanda tanya. Ketika kertas suara berbicara dan oknum kericuhan bertindak nyata. Lisan, tulisan, semua seolah panas di telinga dan mata.

Salah satu tim sukses menggunakan diksi-diksi khas Orde Baru, entah kaum milenial sudah paham kelamnya sejarah atau hanya sebagian saja. Mendebarkan, angka angka suara menjadi rebutan. Janji hanyalah janji. Akan terbukti dari sejarah dan napak tilas perbuatan.

Penuhilah janji, jadilah orang yang jujur. Kata orang bijak, jujur adalah awal dari sifat amanah. :)

Hasil gambar untuk pemilu 2019